Medan-Sastra Batak : Tim Pembuatan Buku Ulos Silahisabungan melakukan pertemuan secara daring melalui aplikasi zoom (Sabtu, 20 Agustus 2022) dengan Ketua Program Studi Sastra Batak FIB USU. Pembentukan Tim ini berdasarkan kesepakatan pihak terkait antara lain Pihak Pemerintahan Dairi dimana perwakilan yakni Dinas Arsip dan Perpustakaan dengan Pihak Program Studi Sastra Batak dan di tuangkan melalui SK Rektor Universitas Sumatera Utara. dan melalui kesepakatan tersebut juga sudah di tanda tangani Dokumen Kerja Sama MoA antara Dinas dan Dekan Fakultas Ilmu Budaya USU beberapa waktu lalu.
Pertemuan ini membahas Program kerja penelitian tim tersebut. dalam tim ini ada 1 ketua, 5 peneliti, 2 Assiten Peneliti dan 1 Videograf, serta 1 orang Desainer. Rencana kesepakatan penelitian akan dilaksanakan dalam waktu dekat sesuai kesepakatan kedua belah pihak.
dan luaran program ini akan diterbitkan Buku Ulos Silahi Sabungan dimana sebelumnya akan di Seminarkan secara resmi.
#Salam Literasi